Resep Bebek Goreng Khas Dari Bali

24 Desember 20140 komentar



Kali ini resep masakan nusantara21 ingin berbagi resep masakan khas bali lagi, yaitu Resep Masakan Bebek Goreng khas Bumbu Bali.

Kalau kita tak belum sempat jalan-jalan ke Bali untuk mencicipi enaknya bebek goreng khas pulau dewata ini, coba saja kita membuatnya sendiri di rumah. Bebeknya gurih empuk, terutama saat dimakan hangat dengan sambal matah dan urap sayuran yang pedas dan sedap!

Bahan Bebek Goreng Bumbu Bali :
  • 1 ekor (900 g) bebek, potong 4 bagian
  • 4 sdm minyak sayur
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai, memarkan

Bumbu Bebek Goreng yang empuk dan gurih, haluskan :

  • 2 cm jahe segar
  • 2 cm kencur
  • 2 cm lengkuas
  • 8 siung bawang putih
  • 1 sdt terasi goreng
  • 1/2 sdt ketumbar
  • 1 sdt merica butiran
  • 1 sdt gula pasir
  • 2 sdt garam

Pelengkap :

  • Sambal Matah
  • Urap Kacang Panjang

Cara membuat Bebek Goreng Bali :

  1. Aduk bebek dengan Bumbu Halus hingga rata.
  2. Diamkan selama beberapa jam.
  3. Panaskan minyak, masukkan bebek berbumbu, daun salam, daun jeruk dan serai.
  4. Aduk hingga bebek kaku dan berubah warna.
  5. Tuangi air, masak dengan api kecil hingga daging bebek empuk.
  6. Angkat, dinginkan.
  7. Panaskan minyak banyak di atas api sedang.
  8. Goreng hingga bebek kering. Angkat dan tiriskan.
  9. Sajikan dengan Sambal Matah dan Urap Kacang Panjang.

Oke sobat, selamat mencoba membuat Bebek Goreng yang gurih dan empuk dari pulau dewata Bali...

sumber : (http://masakandewata.wordpress.com/2010/06/11/bebek-goreng-bali/)
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Resep Masakan Nusantara - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger